August 12, 2024

Undangan Opening Ceremony Halal Fair Jakarta 2024

Mohon izin menyampaikan laporan dalam rangka menghadiri Undangan Opening Ceremony Halal Fair Jakarta 2024 tanggal 9 Agustus 2024 di Balai Kartini - Kartika Expo Center.

Kegiatan ini dihadiri oleh delegasi VIP sebagai berikut:

  1. Ms. Lisa Ahramjian - Agricultural Counselor Foreign Agricultural Service US Embassy for Indonesia
  2. Bapak Itok Parikesit - Direktur Wisata Minat Khusus KEMENPAREKRAF
  3. Bapak Indera Dewantho - Ketua Tim Area Timur Tengah KEMENPAREKRAF
  4. Bapak Ir. Amke Wijatman - Kadiv Pemasaran dan Komunikasi Pelanggan LPH-KHT Muhamadiyah
  5. Bapak Drg. H. Deden Edi Sutrisna. MM - Direktur LPPOM MUI Jakarta
  6. Bapak Inza Putra - Deputi Direktur Promosi dan Kerjasama Strategis KNEKS
  7. Bapak Suresh Kumar R. Palasanthiran - Trade Commissioner MATRADE Jakarta
  8. Bapak Prayuda - Kepala Departemen Akusisi Buyer LPEI

🔵 LATAR BELAKANG
Halal Fair adalah acara bertema Islami yang bertujuan memberikan inspirasi dan edukasi bagi umat muslim melalui berbagai kegiatan menarik dan bermanfaat. Acara ini mencakup serangkaian kegiatan yang dirancang untuk memperkaya pengetahuan dan memperkuat ikatan komunitas Muslim. Kegiatan ini telah dilaksanakan sejak tahun 2019 dan telah konsisten dapat menghadirkan minimal 25.000 pengunjung setiap tahunnya.

🔵 Rangkaian Opening Ceremony
A. Pembukaan
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, menyanyikan lagu Indonesia Raya, menyaksikan tarian pembuka Sendratari Mancakrida, dan pembacaan doa.

B. Keynote Speech

  1. Sambutan Direktur PT.Wahyu Promo Citra- Bapak Satrio Sukur:
  • Halal Fair ini telah terselenggara sejak tahun 2019 dan setiap tahunnya menghadirkan pengunjung sebanyak 25.000 pengunjung pada setiap tahunnya. Kami optimis tahun ini pun akan lebih meningkat visitor yang hadir.
  • kami menggandeng 120 brand Halal diantaranya ; brand fashion muslim, brand FnB Halal, Tour and Travel muslim, Apparel Muslim, dan masih banyak lagi kategori brandnya.
  • kita juga membuat Rihlal yaitu sebuah seminar keluarga islami yang menarik banyak ka muslimin dan muslimat untuk hadir di Halal Fair Jakarta yang diselenggarakan 3 hari kedepan
  • Kami berharap Halal Fair ini akan selalu hadir setiap tahunnya dan dapat menjadi Event Halal terbesar untuk Indonesia
  1. Sambutan Sekretarsi umum MES DKI Jakarta Bapak Adam Addah :
  • literasi ekonomir syariah hanya 8% dari jumlah penduduk muslim di Indonesia. dan penduduk yang concern ke produk muslim atau produk halal hanya 12% dari jumlah penduduk muslim di Indonesia;
  • Padahal banyak negara luar yang ingin menjadi pusat atau pemasok terbesar produk halal ke Timur Tengah. ini miris, kenapa tidak Indonesia? oleh sebab itu saat ini kita perlu mengembangkan produk halal untuk kita bisa jadi pusat ekonomi syariah dunia;
  • Malaysia contohnya, saat ini memfokuskan diri untuk jadi pusat retail Halal terbesar di dunia, menariknya Indonesia menjadi pemasuk produk produk halal untuk Malaysia ;
  • Kami berharap dengan hadirnya Halal Fair ini kita bisa membuka jalan dan meningkatkan ekonomi syariah di Indonesia dan dapat mendorong UMKM Produk Halal di Indonesia untuk dapat mendunia;

C. Pemutaran Video Arahan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI ;

D. Pemotongan Pita sebagai simbolis Opening Ceremony Halal Fair Jakarta 2024 ;

E. Sesi Penutup dan Kunjungan Pameran Halal Fair Jakarta 2024;

Demikian laporan yang dapat kami sampaikan, dan terlampir dokumentasi dari kegiatan tersebut.

fahri surya altakwa

© 2024 Data & Informasi. Design by HTML Codex