Sumatra Tribute 2022
Kegiatan Sumatra Tribute dilaksanakan pada tanggal 22 Februari 2022 di Amphitheater Caldera Toba Nomadic Escape, Ajibata - Kab. Toba.
Sumatera Tribute adalah napak tilas perjalanan Camel Trophy di pulau Sumatera 1981. Camel Trophy sendiri adalah gelaran off-road skala internasional kurun 1980-2000 menggunakan kendaraan gardan ganda atau 4x4.
Sumatera Tribute memulai perjalanan dari Jambi pada 2 februari dan finish di Berastagi 17 februari di bukit kubu. Dari Berastagi, seluruh tim diberikan opsi sejumlah titik wisata di sepanjang Danau Toba dan diberi waktu 48 jam untuk mengunjungi sekurangnya delapan dari 16 rekomendasi destinasi di Sumatera Utara. 50 unit mobil off-road beserta 125 off-roader menyinggahi kabanjahe,Humbang Hasundutan dan berakhir di kabupaten toba. Peserta didampingi pemandu wisata dan tetap menerapkan protokol kesehatan. perjalanan wisata di akhir menu utama perjalanan off-road lintas hutan serta medan ekstrem ini adalah pengembangan ide untuk mendukung pariwisata setempat.
Konsep penyelenggaraan event secara hybrid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan/CHSE dan pembatasan pengunjung.
🔴 Acara dihadiri oleh :
1. H. Musa Rajekshah, M.HUM, Wakil Gubernur SUMUT
2. Bapak Ir. Poltak Sitorus, Bupati Toba
3. Unsur Forkopimda SUMUT
4. Bapak Jimmy Bernando Panjaitan, Direktur Utama BPODT
5. Bapak Zumri Sulhotony, Kadis Par Provinsi SUMUT
6. Bapak Nanan Sukarna, Pembina Landrover Club Indonesia
7. Bapak Kombes Pol Valentino Tatareda, Direktur Lalu Lintas Polda SUMUT
8. Bapak Fahmi Abdullah, mewakili Direktur Event Daerah-Kemenparekraf
9. Bapak Fion Kamal, Ketua Pelaksana Kegiatan Sumatra Tribute
🔴 RANGKAIAN ACARA
Susunan Acara pada Penutupan Kegiatan Sumatera Tribute di Amphitheater Caldera Toba Nomadic Escape, Ajibata-Toba sebagai berikut:
🔹Registrasi dan Pengecekan Suhu Tubuh
🔹Pembukaan oleh MC Seluruh Tamu Undangan dan Peserta berdiri Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
🔹Tarian Penyambutan (Tari Batak)
🔹Sambutan Direktur Utama BPODT, Bapak Jimmy Bernando Panjaitan. Beliau berharap bisa bekerja sama untuk membangkitkan perekonomian masyarakat dan lapangan kerja baru serta dapat memberikan bukti bahwa pariwisata Danau Toba sudah bebenah. Beliau juga berharap dengan adanya kegiatan land rover Sumatera Tribute dapat mendatangkan wisman dan wisnus ke Danau Toba melalui wisata minat khusus ini.
🔹Sambutan Bupati Kabupaten Toba, Bapak Ir. Poltak Sitorus, Bupati Toba menyampaikan apresiasi dan terima kasih, kegiatan Sumatera Tribute ini juga memperkenalkan keindahan kabupaten Karo, beliau juga berharap suatu saat dapat disinergikan dengan puluhan event di kabupaten Karo.
🔹Sambutan Direktur Pol Lalu Lintas Polda SUMUT, Beliau mengucapkan banyak terimakasih kepada peserta land rover Sumatera Tribute yang telah mematuhi peraturan lalu lintas selama kegiatan.
🔹Laporan Ketua Pelaksana Kegiatan Sumatera Tribute, Bapak Saeful Hasyim, beliau menyampaikan hampir 700 km jalur yang dilewati peserta berjalan dengan mulus, dan keindahan alam Danau Toba juga telah terdokumentasikan dalam bentuk foto dan video, kemudian akan disebarkan ke seluruh dunia.
🔹Sambutan sekaligus Closing Ceremony oleh Wakil Gubernur SUMUT, Bapak DRS. H. Musa Rajekshah, M. HUM. Beliau menyampaikan sesuai arahan Bapak Presiden yang sangat gencar untuk memajukan pariwisata terutama di kawasan danau toba yang membuat Sumatera Utara bangga karna dengan dipilihnya danau toba sebagai salah satu destinasi super prioritas perlu didukung banyak penyelenggaraan event.
🔹Penyerahan Plakat pada undangan VIP
🔹 Penyerahan Emblem perwakilan dari 12 Provinsi dan buku pariwisata danau toba dari BPODT kepada seluruh peserta
🔹Foto Bersama tamu VIP dan seluruh peserta
🔹Makan Malam Bersama
🔴 DUKUNGAN KEMENPAREKRAF:
Sponsorship event dalam bentuk placement pada kendaraan, media ruang, media sosial, dan pakaian/atribut peserta
🔴 EVALUASI DAN TINDAK LANJUT
1. Secara teknis, panitia telah mengatur mekanisme penyelenggaraan dengan prokes ketat, namun diperlukan tambahan panitia satgas covid untuk lebih mendisiplinkan beberapa peserta/undangan yang tidak pakai masker atau jaga jarak.
2. Masyarakat dan wisatawan sangat mendukung dengan kegiatan ini terlihat dari antusiasme mereka untuk mendokumentasikan peserta baik saat dalam perjalanan maupun penutupan acara, PRing dirasa akan dapat memaksimalkan exposure dan meningkatkan value dari wisata minat khusus di kawasan Danau Toba ini.
3. Melihat antusias peserta dan media internasional terhadap event ini, panitia akan melanjutkan series kegiatan ini di Kalimantan dan Sulawesi pada tahun mendatang.
[caption id="attachment_4057" align="alignnone" width="300"]
Registrasi dan pengecekan suhu[/caption]
[caption id="attachment_4058" align="alignnone" width="300"]
Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan tarian penyambutan[/caption]
[caption id="attachment_4059" align="alignnone" width="300"]
Sambutan-Sambutan[/caption]
[caption id="attachment_4060" align="alignnone" width="300"]
Penyerahan Plakat pada undangan VIP, penyerahan emblem dan buku pariwisata danau toba dari BPODT[/caption]
[caption id="attachment_4061" align="alignnone" width="300"]
foto kegiatan Sumatera tribute[/caption]