October 4, 2021

Kegiatan Sosialisasi Panduan Pelaksanaan Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan dan Kelestarian Lingkungan (CHSE) pada Penyelenggaraan Kegiatan MICE di Kupang

Kegiatan Sosialisasi Panduan Pelaksanaan Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan dan Kelestarian Lingkungan (CHSE) pada Penyelenggaraan Kegiatan MICE di Kupang yang dilaksanakan pada hari Rabu, 28 September 2021 di Hotel Aston Kupang - Nusa Tenggara Timur, serta dilanjutkan dengan Kegiatan Simulasi Panduan Pelaksanaan CHSE pada Insentif Trip yang dilaksanakan pada Kamis, 29 September 2021 di destinasi wisata di sekitar Kupang, dengan poin-poin sebagai berikut: 🔹 A. Kegiatan Sosialisasi CHSE MICE 1️⃣ Sosialisasi dilaksanakan secara hybrid dengan jumlah peserta yang teregister melalui platform MICE.id yaitu offline sebanyak 80 orang, 70 orang yang terdiri dari pemerintah daerah, asosiasi, industri, dan akademisi, pengelola desa wisata, serta 10 orang media lokal. Sementara yang tergabung secara online sebanyak 50 peserta. 2️⃣ Kegiatan diawali dengan pelaksanaan Rapid Test Antigen bagi seluruh peserta, kemudian peserta memasuki venue dengan mengikuti standar protokol kesehatan yaitu membersihkan tangan dengan sanitizer dan diukur suhu tubuh menggunakan standing temperature scanner. Para peserta juga diberikan merchandise kit berupa hand sanitizer, masker, tissue basah untuk dipakai selama mengikuti kegiatan. Kemudian acara dimulai dengan safety briefing, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Pertunjukan tarian Woleka dari Sumba Barat Daya yang diadaptasi dari budaya Indonesia serta Pembacaan Doa. 3️⃣ Sambutan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, disampaikan oleh Ibu Masruroh, Direktur Pertemuan, Insentif, Konvensi, dan Pameran yang menyampaikan bahwa Kupang memiliki potensi dan daya tarik wisata maupun ekonomi kreatif yang beragam. Dan memiliki potensi MICE yang sangat besar sebagai hub internasional di Nusa Tenggara Timur yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk pengembangan MICE kedepannya, terutama pada persiapan pelaksanaan presidensi G20 Indonesia 2022. 4️⃣ Sambutan dan pembukaan dari Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Nusa Tenggara Timur oleh Bapak Zet Sony Libing yang mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada kemenparekraf atas penyelenggaraan kegiatan ini untuk meningkatkan upaya pencegahan dan pengendalian COVID-19 terhadap pariwisata. Serta menyampaikan bahwa Industri MICE dijadikan prioritas oleh pemerintah kota Kupang karena pertumbuhan sarana dan fasilitas pariwisata terutama pada usaha akomodasi dan usaha pariwisata lainnya serta kesiapan SDM dalam menyambut penyelenggaraan International Meeting atau Event. 5️⃣ Paparan oleh Bapak Fransiskus Handoko - Widyaiswara Ahli Madya Pusbang SDM Parekraf yang menjelaskan ruang lingkup Panduan CHSE MICE yang terdiri dari: A) Panduan Umum ▪️Tata Kelola (Manajemen Kegiatan): berisi pedoman yang mengacu pada unsur CHSE secara keseluruhan ▪️MICE: berisi panduan yang berlaku diseluruh aktivitas Pertemuan, Perjalanan Insentif, Konvensi dan Pameran. B) Panduan Khusus ▪️Pertemuan dan Konvensi, berisi panduan yang berlaku dalam aktivitas pertemuan dan konvensi ▪️Perjalanan Insentif, berisi panduan yang berlaku dalam aktivitas perjalanan insentif ▪️Pameran, berisi panduan yang berlaku dalam aktivitas pameran. 6️⃣ Paparan oleh Bapak Abed Frans - Ketua ASITA NTT yang menjelaskan tentang trend perjalanan insentif di Kupang: ▪️Perjalanan insentif berbeda dengan perjalanan leisure, dimana perjalanan insentif merupakan alat marketing dan manajemen untuk memotivasi karyawan, pelanggan dan sales people agar bekerja lebih efektif. Awalnya wisata insentif diberikan dalam bentuk uang, tapi sekarang dalam bentuk perjalanan wisata yang istimewa. ▪️Meskipun secara resmi Kupang tidak termasuk dalam destinasi mice utama, tetapi Kupang bisa menjadi alternatif pelaksanaan meeting dan perjalanan insentif karena sarana 3A nya telah terpenuhi, serta kesiapan destinasi masyarakat maupun sarana belanja kebutuhan wisatawan telah tersedia untuk keperluan penyelenggaraan event mice. 7️⃣ Paparan dari Agus Setiawan -  Tim Platform MICE.id yang menjelaskan mengenai platform Digital MICE Indonesia (MICE.id): ▪️MICE.id merupakan platform berbasis web yang digunakan dengan cara digitalisasi database pada bidang MICE Indonesia, bertujuan memudahkan dan mempercepat koordinasi dan kolaborasi antar takeholder MICE, serta menjadikan MICE.id sebagai rujukan informasi mengenai MICE Indonesia ▪️Fitur-fitur unggulan MICE.id: Inventory, Event Management, Virtual Meeting, Virtual Conference, Virtual Exhibition, Knowledge, Webinar/Seminar, Document Management, Big Data, Strategic Dashboard, dan e-voucher. ▪️Direktorat MICE membuka kesempatan luas bagi seluruh stakeholder seperti asosiasi, industri, maupun akademisi untuk memanfaatkan platform MICE.id ini guna mendukung manajemen kegiatan masing-masing stakeholder dalam melaksanakan penyelenggaraan kegiatan MICE. 8️⃣ Kesimpulan Sosialisasi ▪️Salah satu cara pemulihan MICE yaitu dengan dibuatnya panduan CHSE yang kemudian disosialisasikan dengan tujuan utamanya adalah untuk menimbulkan kesadaran para pelaku industri MICE agar dapat menyelenggarakan kegiatan MICE dengan penerapan CHSE yang tepat. ▪️Dalam menghadapi pandemi industri MICE harus melakukan kolaborasi dan kerjasama dengan berbagai pihak. Menciptakan inovasi-inovasi dan tidak tinggal diam. ▪️Pariwisata termasuk MICE tentunya tidak terlepas dari mengumpulkan orang dalam jumlah banyak, akan tetapi untuk itulah adanya panduan ini agar dapat memberikan panduan crowd management yang tepat seperti apa. Selain itu MICE adalah quality tourism penyelenggaraannya juga tentu sudah dengan penerapan CHSE yang ketat. ▪️Perlu upaya monitoring dan pengawasan yang terintegrasi terhadap desa wisata dengan usaha lainnya berbasis masyarakat. ▪️Peran media penting dalam melakukan upaya promosi sarana promosi terhadap potensi dan atraksi event di suatu destinasi. ▪️Untuk membentuk Kupang sebagai destinasi MICE, dibutuhkan dukungan dari berbagai pihak terutama serta perlu dibuat satu divisi yang menangani dan fokus pada pengembangan MICE, sehingga pariwisata dapat memberikan kontribusi dalam peningkatan kesejahteraan. 🔹 B. Kegiatan Simulasi CHSE pada Mini Exhibition ▪️Terdapat 9 UMKM lokal yang menjual produk unggulan khas Kupang antara lain : minuman herbal, madu, makanan, kain tenun, dan kerajinan tangan. ▪️Mekanisme transaksi dilaksanakan secara digital menggunakan QR code berupa voucher senilai Rp. 100.000 yang diaktifkan saat peserta melakukan registrasi di tempat. ▪️Total transaksi seluruh booth sejumlah Rp. 7.342.500. 🔹 C. Kegiatan Simulasi CHSE pada Insentif Trip ▪️Insentif Trip dilaksanakan selama 1 hari pada tanggal 29 September 2021 yang diikuti oleh 10 media lokal, 2 pendamping dari Disparprov, dan dipandu oleh 1 orang tour guide. ▪️ Rute Insentif Trip Dimulai dengan kunjungan ke Air Terjun Oenesu dengan daya tarik air terjun bertingkat. Kemudian mengunjungi Sentra UMKM pengrajin Sasando Oebelo menyaksikan penampilan musik yang dibawakan oleh seniman lokal NTT. Selanjutnya ke Dekranasda yang menjadi pusat ekonomi kreatif di Kota Kupang. Dan insentif trip ditutup dengan mengunjungi Pantai Lasiana sembari menikmati Kupang dengan brandingnya sebagai city of sunset. Lampiran Pemberitaan Media: 1. http://fortuna.press/sosialisasi-chse-dan-komitmen-menjadikan-kupang-sebagai-destinasi-wisata-mice-di-indonesia/#.YVLgKEUm7o8. 2. http://fortuna.press/pantai-lasiana-dan-dekranasda-ntt-sudah-terapkan-chse/ 3. https://koranntt.com/2021/09/30/air-terjun-oenesu-tetap-indah-di-kala-pandemi-melanda/ 4. https://youtu.be/vi2DK-nU4t4 5. https://youtu.be/c_Qo6lgIehE 6. https://kupang.tribunnews.com/2021/09/28/ini-harapan-masruroh-saat-sosialisasi-dan-simulasi-panduan-chse-pada-penyelenggaraan-mice-di-ntt?page=1 7. https://kupang.tribunnews.com/2021/09/28/provinsi-ntt-jadi-perhatian-pelaksanaan-mice?page=2 8. https://kupang.tribunnews.com/2021/09/29/sony-libing-pariwisata-dan-ekonomi-kreatif-harus-tetap-bergerak 9. https://kupang.tribunnews.com/2021/09/29/obyek-wisata-air-terjun-oenesu-jadi-lokasi-pertama-kunjungan-simulasi-panduan-chse 10. https://nttaktual.com/2021/09/28/hadapi-tatanan-kenormalan-baru-kemenparekraf-selenggarakan-sosialisasi-simulasi-chse/ 11. https://regional.kompas.com/read/2021/09/29/053734378/pariwisata-ntt-dan-sejumlah-kegiatan-festival-segera-dibuka-ini-syaratnya 12. https://medcom.id/s/ZkeEOR5k?utm_source=share_mobile&utm_medium=share_whatsapp&utm_campaign=share 13. https://koranntt.com/2021/09/28/kadis-parekraf-ntt-pedoman-chse-sangat-bermanfaat-bagi-pelaku-erkaf-di-ntt/ 14. https://koranntt.com/2021/09/28/kemeparekraf-gelar-sosialisasi-penerapan-chse-pada-mice-untuk-pelaku-pariwisata-di-ntt/ 15. https://victorynews.id/beranda/pagelaran-mice-di-ntt-harus-terapkan-chse/ 16. https://gardaindonesia.id/2021/09/28/wisata-mice-apakah-nusa-tenggara-timur-siap/ 17. http://fortuna.press/gelorakan-mice-industri-pariwisata-ntt-perkuat-panduan-chse/#.YVKt5cZivTI.whatsapp   [caption id="attachment_2786" align="alignnone" width="300"] Proses registrasi dan swab antigen untuk para peserta[/caption] [caption id="attachment_2787" align="alignnone" width="300"] Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan penampilan Tarian Woleka[/caption] [caption id="attachment_2788" align="alignnone" width="300"] Sambutan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Direktur Pertemuan, Insentif, Konvensi, dan Pameran[/caption] [caption id="attachment_2789" align="alignnone" width="300"] Penyerahan Souvenir Ekslusif dan Buku Panduan CHSE MICE dan foto bersama tamu VIP[/caption] [caption id="attachment_2791" align="alignnone" width="300"] Foto bersama tim Kemenparekraf dan Foto bersama seluruh peserta[/caption] [caption id="attachment_2792" align="alignnone" width="300"] Sesi paparan oleh para narasumber: Panduan CHSE MICE, Trend Perjalanan Insentif di Kupang, dan Platform MICE.id[/caption] [caption id="attachment_2793" align="alignnone" width="300"] Sesi diskusi dan tanya jawab peserta[/caption] [caption id="attachment_2794" align="alignnone" width="300"] Penutupan sosialisasi oleh Kepala Sub Bidang Kemitraan MICE dan Pembagian sertifikat kepada para peserta[/caption] [caption id="attachment_2790" align="alignnone" width="300"] Suasana mini exhibition UMKM[/caption] [caption id="attachment_2795" align="alignnone" width="300"] Penerapan protokol kesehatan pada perjalanan Insentif[/caption] [caption id="attachment_2796" align="alignnone" width="300"] Foto bersama peserta media lokal di destinasi Air Terjun Oenesu, Sentra Pengrajin Sasando Oebelo, Pusat Ekonomi Kreatif Dekranasda NTT, dan Pantai Lasiana[/caption]

Laporan disusun oleh Irene Sarah

© 2024 Data & Informasi. Design by HTML Codex