Festival Budaya Isen Mulang telah dilaksanakan pada tanggal 18 - 24 Mei 2024 di GOR Outdoor Tjilik Riwut, Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah.
Gambaran Umum Festival Budaya Isen Mulang
Festival Budaya Isen Mulang merupakan pergelaran yang menampilkan kekhasan budaya yang dimiliki oleh suku Dayak yang bermukim di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Kegiatan ini diawali dengan Opening Ceremony dan Penampilan Pawai Budaya, Pertunjukan Sepak Tawut, Pertunjukan Habayang, Atraksi Perahu Hias, dan kegiatan lainnya.
Event yang tahun ini mengusung tema The Power of Culture ini, kembali terpilih masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) 2024.
Rangkaian Kegiatan Festival Budaya Isen Mulang adalah sebagai berikut:
đź”· Hari-1: 18 Mei 2024
Rangkaian acara pada hari pertama antara lain:
Opening, Perform Vionita Sihombing
Tarian Selamat Datang Penyambutan Tamu VIP
Defile Peserta Festival Budaya Isen Mulang
Tarian Kolosal Panerus Palampang Utusa
Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
Pembacaan Do'a
Laporan Kegiatan oleh Kadisbudpar Provinsi Kalteng
Sambutan Kemenparekraf oleh SAM Bidang Reformasi Birokrasi dan Regulasi
Sambutan dan Arahan Gubernur Kalimantan Tengah
Penyerahan Piagam KEN dariKemenparekraf RI kepada Gubernur Kalimantan Tengah
Penampilan Ungu Band
Penampilan Kangen Band
Penutupan
Pembukaan Festival Budaya Isen Mulang
Kegiatan ini dihadiri oleh:
Gubernur Kalimantan Tengah
Wakil Gubernur Kalimantan Tengah
Anggota DPR RI dan DPD RI Kalimantan Tengah
Ketua DPRD Kalimantan Tengah
Sekretaris Daerah Kalimantan Tengah
Bupati / Wali Kota se - Kalimantan Tengah
Forkopimda Kalimantan Tengah
Sambutan oleh SAM Bidang Reformasi Birokrasi dan Regulasi Kemenparekraf RI, Ibu Kurleni Ukar menyampaikan ;
Festival Budaya Isen Mulang membawa tema The Power of Culture yang mana Kalimantan Tengah sangat kaya akan budaya, salah satu yang melekat ialah suku Dayak dan melalui kegiatan ini kearifan lokal khas suku Dayak dikemas secara unik dan menarik;
Kemenparekraf mendukung penuh atas pelaksanaan Festival Budaya Isen Mulang 2024 dalam rangka pencapaian target pergerakan 1,25 – 1,5 Miliar wisatawan nusantara dan 9,5 – 14,3 Juta kunjungan wisatawan mancanegara, serta 4,4 Juta lapangan kerja baru disektor parekraf tahun 2024;
Dengan terlaksanakanya Festival Budaya Isen Mulang 2024 diharapkan dapat membantu mendongkrak kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara ke Indonesia dan menjadikan Kalimantan Tengah sebagai destinasi wisata unggulan serta menjadi wadah promosi ekonomi kreatif, dan kuliner khas Kalimantan Tengah sehingga dapat berkembang dan dikenal.
Sambutan oleh Gubernur Kalimantang Tengah, Bapak Sugianto Sabran menyampaikan ;
Festival Budaya Isen Mulang ini merupakan salah satu ikon terbesar di Provinsi Kalimantan Tengah, juga bentuk komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng dalam pengembangan serta pelestarian kebudayaan dan pariwisata, sekaligus untuk mempromosikan pesona pariwisata Kalteng kepada masyarakat luas;
Kota Palangka Raya merupakan jantung Kalimantan Tengah, renacan akan diadakan event bulanan rutin yaitu Pekan Budaya di Bundaran Besar;
Provinsi Kalimantan Tengah terus bergerak dan melakukan perubahan, berinovasi dan kreatif, bukan hanya seremoni, tetapi melalui kegiatan ini juga dapat menjadi kekuatan daerah, nasional, bahkan mancanegara.
Acara diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Tengah dengan menabuh katambung bersama seluruh tamu VVIP dan Forkopimda.
Laporan kegiatan oleh Kadisbudpar Kalimantan Tengah, Ibu Adiah Chandra Sari menyampaikan ;
Kegiatan Festival Budaya Isen Mulang dilaksanakan sebagai wujud cinta budaya terhadap Kalimantan Tengah dan Bangga Berwisata Indonesia;
Kegiatan ini menjadi sarana yang baik untuk memperkenalkan potensi dan keunggulan pariwisata yang ada di Kalimantan Tengah dan juga mampu menggugah dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam melestarikan nilai-nilai seni, tradisi dan budaya yang ada di Kalimantan Tengah.
đź”· Hari-2: 19 Mei 2024
Rangkaian kegiatan pada hari kedua yaitu :
Karnaval Budaya / Lomba Pawai Budaya
Lomba Sepak Sawut
đź”· Hari-3: 20 Mei 2024
Rangkaian kegiatan pada hari ketiga yaitu :
Lomba Panginan Sukup Simpan
Lomba Lawang Sakepeng
Lomba Mangenta
Lomba Besei Kambe
Lomba Perahu Hias
Lomba Lagu Daerah
đź”· Hari-4: 21 Mei 2024
Rangkaian kegiatan pada hari keempat yaitu :
Lomba Karungut
Lomba Malamang
Lomba Balogo
Lomba Jukung Tradisional Putri
Lomba Tari Pesisir
đź”· Hari-5: 22 Mei 2024
Rangkaian kegiatan pada hari kelima yaitu :
Lomba Manyipet
Lomba Balogo
Lomba Maneweng, Manetek Tuntang Manyila Kayu
Lomba Jukung Tradisional Putra
Lomba Managruhi
Lomba Tari Pedalaman
đź”·Keseluruhan peserta yang ikut serta pada Festival Budaya Isen Mulang berjumlah 2.041 yang terdiri dari seluruh Kabupaten / Kota se-Provinsi Kalimantan Tengah.
đź”´Promosi Publikasi
Beberapa promosi yang telah dilakukan oleh penyelenggara, antara lain :
A. Offline
Penempatan pada baliho di Bandara Soekarno Hatta,
Penempatan Baliho di Bandara Tjilik Riwut.
pemasangan umbul umbul di sekitar area event
B. Online
talkshow event Isen Mulang di RRI
Instagram Dispar Kalteng, Kemenparekraf, Pesona Indonesia KarismaEventNusantara
tiktok KarismaEventNusantara
Youtube Pariwisata Kalteng
Youtube Inews Live
đź”´ Kesimpulan dan Evaluasi
Saat proses kurasi dan rapat koordinasi, event Isen Mulang mendapatkan masukan dr Kurator dan tim Event Daerah agar aktivitas-aktivitas yg terdapat dalam rangkaian kegiatan tidak menggunakan judul Lomba sehingga terkesan event ini hanya perlombaan, padahal secara aktivitas sangat menarik misal menggunakan kata Atraksi / Carnaval/ Pertunjukan/ dll. Namun tahun ini ternyata masih belum disesuaikan dengan masukan Kurator dan Kemenparekraf.
Kegiatan ini sangat dinantikan oleh seluruh masyarakat Kalimantan Tengah, sehingga antusiasme masyarakat sangatlah tinggi dan kolaborasi antar instansi sangat baik. Masyarakat terlihat sangat memiliki event ini.
Selama pelaksanaan kegiatan, koordinasi dan komunikasi antara pusat dengan daerah berjalan dengan sangat baik. Penyelenggara memberikan informasi yang cukup baik perihal persiapan hingga terlaksananya acara.
Pada malam pembukaan, belum sesuai dengan rundown yang disebarluas pada undangan. Acara berjalan telat selama 30 menit, sehingga berdampak masyarakat yang merasa cukup lama menunggu waktu untuk menikmati para penampil acara.
Pengelolaan sampah khususnya, belum maximal, ketersediaan tempat sampah masih sangat perlu ditingkatkan, sehingga dibeberapa titik terjadi penumpukan sampah yang tidak terangkut, meskipun setelah acara para petugas kebersihan terjun langsung untuk membersihkan sampah.
Crowd management sudah cukup baik, hal ini terlihat tidak adanya penumpukan pengunjung pada satu titik dan alur keluar masuk pengunjung sudah cukup baik.
Area parkir masih sangat perlu diperhatikan, sebab kapasitas parkir belum cukup menampung kendaraan pejabat maupun pengunjung.
Pada pelaksanaan Karnaval Budaya berjalan telat selama 30 menit, hal ini berdampak pada kontingen peserta yang mendapatkan nomor urut akhir yang akhirnya minim penonton disebabkan cuaca yang sudah mulai panas. Dan catatan untuk pelaksanaan Karnaval Budaya, perlu adanya meja khusus untuk para juri dengan spot terbaik, sebab tempat duduk para juri menyatu dengan lokasi duduk pejabat dan tidak mendapat titik spot yang baik. Juga perlu diperhatikan untuk jumlah kontingan serta waktu tampil saat parade.
Pada tahun ini inovasi dan kreatifitas lebih meningkat dibanding pelaksanaan sebelumnya, tahun ini budaya suku Dayak sangat diangkat dan ditonjolkan.
Pemilihan lokasi kegiatan sudah sesuai yaitu di GOR outdoor Tjilik Riwut dan Bundaran Besar, dimana kedua lokasi ini sangat strategis dan mudah dijangkau sehingga memudahkan para pengunjung dan wisatawan untuk datang berkunjung.
Dari segi promosi sudah cukup baik, penyelenggara sudah memanfaatkan media sosial dinas, provinsi, komunitas, dan kemenparekraf, begitu pula halnya dengan promosi melalui media luar ruang yang tersebar di Bandara Soetta, Bandara Tjilik Riwut dan jalan-jalan menuju ke lokasi acara.
Secara keseluruhan rangkaian kegiatan Festival Isen Mulang telah berjalan dengan lancar dan sukses.