Kick Off Meeting Program: Wonderful Indonesia Climate Friendly Trip

Mohon izin melaporkan kegiatan Kick Off Meeting Program: Wonderful Indonesia Climate Friendly Trip yang telah dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 2024 di Santika Nusa Dua, Bali.

🔎 Latar Belakang
Dalam rangka mendukung penerapan Blue, Green, and Circular Economy (BGCE) pada Sektor Pariwisata dan Road Map Dekarbonisasi Sektor Pariwisata, serta memulai secara resmi program Wonderful Indonesia Climate Friendly Trip. Tujuan kegiatan ini ialah penandatanganan Letter of Commitment dan penyampaian mekanisme Self-Assessment Penghitungan Emisi Karbon Pada Paket Wisata.

👥 Kegiatan ini dihadiri oleh

  1. Bapak Itok Parikesit, Direktur Wisata Minat Khusus;
  2. Ida Bagus Adi, Kepala Bidang Destinasi dan Promosi, Dinas Pariwisata Prov. Bali;
  3. Perwakilan Tim Direktorat Industri, Pariwisata, dan Ekonomi Kreati Bappenas
  4. Tim WMK 2
  5. 10 mitra Program BPW/TA/TO: Discova, Sejiva, Panorama, Seeksophie, Exo Travel, Via Via Travel, Bumi Journey, Destination Asia, Wicked Adventure, mrsgateway

📝 Adapun susunan kegiatan adalah sebagai berikut:
1️⃣ Pembukaan oleh MC
2️⃣ Menyanyikan Indonesia Raya
3️⃣ Keynote speech overview program: Wonderful Indonesia Climate Friendly Trip oleh Direktur Wisata Minat Khusus, Bapak Itok Parikesit sekaligus membuka agenda Kick Off Meeting
4️⃣ Pemaparan Mekanisme Penghitungan Emisi Karbon pada Paket Wisata oleh Ibu Sarah dari JejakIn dan Bapak Orin dari Carbonethics.
Paparan berisi tentang data global movement pada komitmen bersama untuk menurunkan emisi gas rumah kaca secara global. Komitmen Indonesia sebagai salah satu negara yang telah menandatangani deklarasi glasgow, ditutup dengan paparan standar global yang digunakan untuk melakukan penghitungan emisi karbon dan aplikasi penghitungannya dalam paket wisata
5️⃣ Sesi Diskusi 1

  • Panorama: Penggunaan google form dalam penarikan data sudah baik hanya saja akan lebih baik jika proporsi pendekatan dan runtutan pertanyaannya disesuaikan dengan logika BPW/TA/TO seperti day by day.
  • Sejiva.id: Akan lebih lengkap dan menarik apabila aspek akomodasi juga dimasukan dalam penghitungan emisi karbonnya.
  • Destination Asia: Apabila memungkinkan, dihindari perhitungan yang terlalu detail dan rigid terutama pada atraksi wisata mengingat signifikansi dalam proporsi jumlah emisi keseluruhan sangatlah kecil.
  • Wicked Adventure: Sebaiknya pembatasan durasi paket diperpanjang mengingat paket yang diminati pasar Eropa dan Amerika adalah paket dengan minimal durasi 14D13N.
    6️⃣ Sesi pemaparan lokasi offsetting oleh Ibu Sarah dari JejakIn dan Bapak
    Orin dari Carbonethics
    7️⃣ Sesi diskusi 2
  • Seeksophie: Paket yang kami jual pada umumnya day trip sehingga ada dan tidak adanya aspek akomodasi tidak menjadi masalah. Hanya saja jika tidak ada aspek atraksi wisata maka karbon yang kami hasilkan pasti akan sangat rendah. Jadi akan lebih baik jika aspek atraksi wisata tetap dihitung.
  • Destination Asia: WTM London memang menjadi target potensial untuk memasarkan produk ini, tetapi akan lebih powerful jika bisa mempromosikannya di ITB Berlin
    8️⃣ Sesi penandatangan Letter of Commitment oleh 10 mitra program sebagai pertanda dimulainya kolaborasi
    9️⃣ Kesimpulan oleh Direktur Wisata Minat Khusus, sekaligus menutup acara
    🔟 Foto Bersama
Author: fahri surya altakwa

Tinggalkan Balasan