Kegiatan Peningkatan Kinerja Organisasi Melalui “Teamwork Building”

Kegiatan Peningkatan Kinerja Organisasi Melalui “Teamwork Building” di lingkungan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) yang diselenggarakan di Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa, pada tanggal 6-9 Maret 2023.

Kegiatan ini dihadiri oleh:
– Bapak Visensius Jemadu, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) dan
– Para Direktur di lingkungan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events);
– Bapak Edy Wardoyo, Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events);
– Para Pejabat dan Pegawai di lingkungan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events)

1⃣ Peserta Management Character Building berjumlah 205 orang, yang terdiri dari ASN dan Pegawai Non-ASN dari seluruh Satker di lingkungan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events).

2️⃣ Acara diselenggarakan selama empat hari, yang diawali pada hari Senin, 6 Maret 2023 yaitu kedatangan para Peserta dari Jakarta menuju Jogjakarta dan pada malam harinya diadakan Welcome Dinner di Ballroom Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa.

3️⃣ Lalu keesokkan harinya dilanjutkan dengan kegiatan di Desa Wisata Kawasan Borobudur dengan Aktivitas sebagai berikut: VW Safari Tour, mengunjungi UMKM setempat antara lain Pembudidayaan Kopi Luwak, Pembudidayaan Jamur Tiram, Pembudidayaan Madu, Pembuatan Rengginang, Pembuatan Gerabah, Membatik dan Aktivitas Waluku di Desa Karangrejo serta ditutup dengan makan malam di Westlake Resto dan belanja di Malioboro.

4️⃣ Pada hari ketiga dilaksanakan senam pagi dan kemudian kegiatan Outbound Teamwork Building. Siang harinya dilanjutkan oleh Laporan Pelaksanaan Kegiatan oleh Sekretaris Deputi serta Sambutan dan Arahan oleh Bapak Deputi pada siang hari. Dalam penyampaiaan laporan kegiatan yang disampaikan oleh Bapak Edy Wardoyo, Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events), Beliau menyampaikan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk membangun kedekatan untuk berkolaborasi bagi seluruh pegawai di lingkungan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) agar selalu selaras dan kompak dalam menjalankan tugas sehari-hari.

5️⃣ Selanjutnya, sambutan sekaligus membuka acara oleh Bapak Vinsensius Jemadu, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events). Beliau menyampaikan bahwa diharapkan Seluruh Pegawai agar dapat mengaplikasikan nilai adaptasi, inovasi dan kolaborasi yang dicanangkan oleh Menteri. Dalam menyelenggarkan suatu event, kiranya memerhatikan Planning, Organizing, Actuating dan Controlling. Terkait perizinan event agar selesai Maret-April dan juga terus tingkatkan kualitas event. Untuk produk wisata agar MK memerhatikan apa yang sedang menjadi trend global. MK agar membuat pola perjalanan di Sulawesi Tenggara dan Sumba Tengah. Super Team dibangun oleh individu yang saling percaya. Target akan tercapai jika tim saling percaya satu sama lain. Beliau juga menyampaikan bahwa acara ini diadakan untuk menjalin tali silaturahmi antar pegawai, karena silaturahmi memiliki manfaat panjang umur dan murah rezeki, serta dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan.

6️⃣ Malam harinya ditutup dengan Gala Dinner yang juga menunjukkan berakhirnya kegiatan Peningkatan Kinerja Organisasi Melalui “Teamwork Building”. Keesokkan harinya pada Kamis, 9 Maret 2023, seluruh Peserta pulang dari Jogjakarta menuju Jakarta.

 

Tinggalkan Balasan