Jember Fashion Carnival 2022

Pelaksanaan kegiatan Jember Fashion Carnival (JFC) 2022. Event ini diselenggarakan pada tanggal 06 – 07 Agustus 2022, di Alun – Alun Jember, Kab. Jember, Provinsi Jawa Timur. Event ini termasuk salah satu Karisma Event Nusantara (KEN) tahun 2022.

Berikut poin-poin yang dapat kami laporkan:

1️⃣ Gambaran umum Jember Fashion Carnival (JFC) 2022:

Jember Fashion Carnival (JFC adalah sebuah even karnaval busana yang setiap tahun digelar di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Karnaval ini digagas oleh almarhum Dynand Fariz yang juga pendiri Jember Fashion Carnival Center.

Event Jember Fashion Carnival pada dasarnya memadukan antara fashion runway dengan carnival kostum. Jember Fashion Carnival memiliki keunikan tersendiri yang membedakan karnaval mode yang digelar negara lain, karena mengusung konsep dalam memadukan dua icon fashion mode dunia, yakni citra mode yang dimiliki paris dan karnaval yang digelar di Rio De Janeiro, Brazil.

Pada tahun ini, Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 mengusung tema “The Legacy” sebagai upaya Jember Fashion Carnival dalam mewariskan semangat serta tujuan besar pendirian Jember Fashion Carnival dengan menghadirkan defile-defile terbaik dari satu dekade terakhir.

Seluruh rangkaian event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 dapat disaksikan melalui kanal Youtube Jember Fashion Carnival.

2️⃣ Event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 dihadiri oleh:
1. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Bapak Sandiaga Salahuddin Uno;
2. Gubernur Jawa Timur, Ibu Khofifah Indar Parawansa;
3. Bupati Jember, Bapak Hendy Siswanto;
4. Wakil Bupati Jember, Bapak Firjaun Barlaman;
5. Anggota DPR RI – Komisi X, Bapak Muhammad Nur Purnamasidi;
6. Anggota DPR RI – Komisi X , Bapak Charles Melkiyansyah;
7. Unsur Forkopimda Provinsi Jawa Timur;
8. Direktur Event Daerah, Bapak Reza Fahlevi;
9. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur, Bapak Sinarto;
10. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jember, Bapak Harry Agustriono;
11. Ketua Yayasan Jember Fashion Carnaval, Bapak Budi Setiawan dan seluruh tim.

3️⃣ Rangkaian Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 hari ke-1, 06 Agustus 2022:

PRESS CONFERENCE

🔹️ Performing Art Jember Fashion Carnival (JFC)
Menampilkan para defile yang akan tampil pada Grand Carnival – Jember Fashion Carnival (JFC), yaitu defile Madurese, Mahabbarata, Betawi, Garuda, Majapahit, Aztec, Sriwijaya, Sasando, dan Poseidon.

🔹️ Sambutan Bupati Kab. Jember, Bapak Hendy Siswanto
Pemerintah Kab. Jember akan berusaha menjadikan Jember Fashion Carnival (JFC) menjadi event dunia. Penyelenggaraan event ini, memberikan dampak pergerakan ekonomi di Kabupaten Jember. Perhelatan Jember Fashion Carnival (JFC) pada tahun ini untuk pertama kalinya menggunakan runway sepanjang 3,6KM yang diselenggarakan pada malam hari, yang akan menjadi tantangan tersendiri bagi penyelenggara dan khususnya bagi para fotografer.

🔹️ Penyerahan Plakat Kontingen Jember Fashion Carnival (JFC) 2022
Penyerahan plakat penghargaan kepada DPD Akari Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Malang, Provinsi Sulawesi Tenggara, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Sulawesi Utara dan Mandalika Lombok Tengah yang ikut berkolaborasi pada penyelenggaraan Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI).

WONDERFUL ARCHIPELAGO CARNIVAL INDONESIA (WACI) & PETS CARNIVAL

🔹️ Pembukaan oleh MC dan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” secara bersama

🔹️ Sambutan oleh Ketua Umum Asosiasi Karnaval Indonesia, Bapak David K Susilo
Jember Fashion Carnival (JFC) pada tahun ini menyelenggarakan Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI) yang diwakili oleh 8 (delapan) kontingen peserta dari berbagai daerah, yang bertujuan untuk menampilkan beragam kebudayaan dan kesenian masing-masing daerah yang diselaraskan dengan kostum karnaval hasil kreativitas-nya, sebagai bentuk dari etalase budaya kreatif Indonesia.

🔹️ Sambutan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Timur, Bapak Sinarto
Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI) yang merupakan rangkaian Jember Fashion Carnival (JFC), sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke Jawa Timur, khususnya ke Kabupaten Jember.

🔹️ Penampilan Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI)
• DPD Akari Kabupaten Nganjuk
• DPD Akari Kabupaten Malang
• DPD Akari Provinsi DKI Jakarta
• DPD Akari Provinsi Sulawesi Tenggara
• DPD Akari Kabupaten Bandung Barat
• DPD Akari Provinsi Sulawesi Utara
• DPD Akari Mandalika Lombok Tengah

🔹️ Penampilan Pets Carnival
Penampilan karnaval polisi bersama anjing pelacak, yang menunjukkan ketangkasan anjing pelacak dalam membantu tugas kepolisian. Penampilan para peserta pencinta binatang peliharaan, yang terdiri dari anjing, burung, kucing, ayam, hingga ular.

ARTWEAR

🔹️ Pembukaan oleh MC

🔹️ Penyerahan Plakat Penghargaan Desainer
Penyerahan plakat penghargaan kepada para desainer lokal Kabupaten Jember yang ikut berkolaborasi pada penyelenggaraan Artwear Carnival “The Legacy”.

🔹️ Penampilan Jember Fashion Carnival (JFC) – Artwear Carnival “The Legacy”
• Hadrah Rhytm Carnival
• Moeslim In Fashion
• Batik Carnival
• I am Designer
• Corporate Carnival
• Wedding Carnival

4️⃣ Rangkaian Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 hari ke-2, 07 Agustus 2022:

WORLD KIDS CARNIVAL

🔹️ Pembukaan oleh MC dan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” secara bersama

🔹️ Sambutan oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Jember, Ibu Kasih Fajarini
Kegiatan World Kids Carnival (WKC) diharapkan dapat menambah pengalaman kreativitas terhadap tumbuh kembang anak, sehingga dapat menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, inovatif dan kompetitif. Sesi karnaval ini diikutsertakan oleh sekitar 450 anak.

🔹️Penampilan Jember Fashion Carnival (JFC) Kids Marching Band
🔹️Penampilan Defile National Cultural Arts (Madurese, Betawi dan Sasando)
🔹️Penampilan Defile Majesty Shimmer (Garuda dan Mahabrata)
🔹️Penampilan Defile Glorious Civilization (Aztec dan Poseidon)
🔹️Penampilan Defile Nusantara Empires (Kujang, Sriwijaya dan Majapahit)

GRAND CARNIVAL

🔹️ Pembukaan oleh MC dan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” secara bersama

🔹️ Sambutan Presiden Jember Fashion Carnival (JFC), Bapak Budi Setiawan
“The Legacy” menjadi tema besar perhelatan Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-20 tahun 2022. Konsep tema tersebut, dijewantahkan dalam 10 (sepuluh) defile, yakni Madurese, Betawi, Mahabharata, Majapahit, Garuda, Sriwijaya, Kujang, Aztec, Sasando, dan Poseidon. “The Legacy” ini menampilkan usia dua dekade Jember Fashion Carnival (JFC), perjalanan selama sembilan tahun terakhir.

🔹️ Sambutan Bupati Kab. Jember, Bapak Hendy Siswanto
Penyelenggaraan Jember Fashion Carnival (JFC) merupakan acara yang digelar Jember untuk seluruh rakyat di Indonesia bahkan se-dunia. Para pengunjung yang datang untuk nonton Jember Fashion Carnival (JFC), diharapkan dapat juga menikmati keindahan alam di Jember dan belanja oleh-oleh khas Jember, guna meningkatkan ekonomi masyarakat yang sempat terjatuh selama 2 (dua) tahun akibat pandemi Covid-19.

🔹️ Sambutan Gubernur Provinsi Jawa Timur, Ibu Khofifah Indar Parawansa
Pemerintah Provinsi Jawa Timur sangat apresiasi penyelenggaraan karnaval bertaraf internasional ini. Gelaran Jember Fashion Carnival (JFC) menciptakan inovasi dan kreativitas para pelaku seni budaya, khususnya pada sub sektor fesyen, dan kebangkitan bagi para pelaku UMKM dan elemen strategis lainnya di Kabupaten Jember.

Untuk kedepannya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur berharap event ini dapat diajukan pada katalog agenda internasional oleh pihak Kemenparekraf.

🔹️ Sambutan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Sandiaga Salahuddin Uno

Jember Fashion Carnaval 2022 merupakan event festival/ carnaval tahunan kebanggaan masyarakat Jember, yang pada tahun ini berhasil masuk ke dalam Karisma Event Nusantara (KEN). Event diharapkan menjadi salah satu bentuk sinergi jangka panjang dalam upaya memperkenalkan serta mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia khususnya sub sektor fesyen sebagai daya tarik wisata ke dunia internasional untuk memperkuat branding pariwisata Wonderful Indonesia.

🔹️ Penampilan Show Puteri Indonesia 2022
Penampilan defile yang ditampilkan dengan elegan dan cantik oleh Putri Indonesia 2022, Laksmi Shari De-Neefe Suardana dan Puteri Indonesia Pariwisata 2022, Adinda Cresheilla.

🔹️Penampilan Jember Fashion Carnival (JFC) Marching Band
🔹️Penampilan Defile Sriwijaya
🔹️Penampilan Defile Madurese
🔹️Penampilan Defile Kujang
🔹️Penampilan Defile Aztec
🔹️Penampilan Defile Mahabrata
🔹️Penampilan Defile Garuda
🔹️Penampilan Defile Sasando
🔹️Penampilan Defile Majapahit
🔹️Penampilan Defile Betawi
🔹️Penampilan Defile Poseidon

5️⃣ *Bentuk Dukungan pada Penyelenggaran Event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022, antara lain:
Sponsorship event berupa placement Wonderful Indonesia pada media ruang, media sosial, website penyelnggara pada pre dan on event.

6️⃣ Kesimpulan dan Evaluasi Penyelenggaraan Event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022, antara lain:
Konsep penyelenggaraan event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 pada tahun ini difokuskan untuk mewariskan semangat serta tujuan besar pendirian Jember Fashion Carnival dengan menghadirkan defile-defile terbaik dari satu dekade terakhir.

Perencanaan dan pengemasan konsep event secara keseluruhan sudah berjalan dengan baik, terlihat dari seluruh rangkaian penyelenggaraan yang berjalan lancar selama 2 (dua) hari.

Event yang diselenggarakan di tempat terbuka, yaitu Alun – Alun Jember, dimaksudkan untuk dapat memenuhi antusiasme masyarakat akan hiburan seni budaya yang bersifat massive. Keberhasilan promosi dari event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022 ini, terlihat dari jumlah penonton yang ada, dengan data sebagai berikut:

Jumlah Penjualan Tiket Umum
• Grand Carnival Platinum 520 orang
• Grand Carnival Gold 400 orang
• World Kids Carnival (WKC) 400 orang
• Artwear Carnival 400 orang
• Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI) 400 orang

Jumlah Tiket Undangan
• Grand Carnival 2.595 orang
• World Kids Carnival (WKC) 1.760 orang
• Artwear Carnival 1.760 orang
• Wonderful Archipelago Carnival Indonesia (WACI) 1.760 orang

Kolaborasi penyelenggaraan event ini terlihat baik, karena melibatkan banyak para pelaku penggiat seni budaya mulai dari skala nasional hingga internasional. Begitu juga bagi para pelaku UMKM, terdapat 14 (empat belas) stan yang berasal dari berbagai kecamatan yang ada di Kab. Jember dan 26 (dua puluh enam) stan pelaku UMKM yang menawarkan berbagai aneka kriya dan kuliner khas Kab. Jember selama penyelenggaraan event Jember Fashion Carnival (JFC) 2022.

Penyelenggaraan event ini, selama 2 (dua) hari memberikan dampak ekonomi yang baik bagi para pelaku industri kecil menengah dan ekonomi kreatif yang ada di Kab. Jember. Hal tersebut, terlihat dari jumlah hunian hotel yang terisi, jumlah rental kendaraan yang digunakan, jumlah partisipasi pelaku UMKM, dan jumlah para Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan pada sepanjang runway parade karnaval.

Penyelenggaraan tahun ini, untuk pertama kalinya diadakan pada malam hari, yang menjadi keunikan tersendiri. Namun, ada beberapa masukan untuk lebih mengutamakan lighting secara maksimal, karena beberapa kali lampu – lampu yang ada pada area runway tidak merata dan beberapa kali mati. Selain itu, jarak antar peserta defile juga terlalu dekat satu sama lain, sehingga beberapa peserta tidak melakukan pose di depan tenda fotografer dan jurnalis.

Secara umum, konsep dan gagasan penyelenggaraan karnaval sudah sangat baik, karena telah berlangsung untuk ke-20 kalinya. Namun, sekiranya pendampingan terkait manajerial event masih diperlukan guna pengemasan konsep event yang kuat akan seni budaya sebagai daya tarik wisata unggulan secara nasional bahkan internasional.

 

 

Sambutan Presiden JFC, Sambutan Bupati Jember, Sambutan Gubenur Jatim, Sambutan Menparekraf

 

Penampilan Putri Indonesia dan Putri Indonesia Pariwisata 2022

 

Penampilan Wonderful Archipelago Carnival Indonesia dan Pets Carnival

 

World Kids Carnival

 

Grand Carnival
Author: Kadek Agus Nata Riadnyana

Tinggalkan Balasan